Sunday, May 31, 2015

Musicians: Fiona Apple, Echosmith, THE NBHD, Snow Patrol



“Musicians I Just Discovered” edisi ini agak sedikit memalukan karena sebenarnya musisi yang bakal aku bahas ini bukanlah musisi baru, mereka sudah terkenal dan karyanya udah lama juga keluarnya. Yaa begitulah. Tapi mudah-mudahan post ini tetap dianggap agak informatif, ya~

Fiona Apple


Mbak Fiona ini era-nya tahun 90-an, kan ya? Aku pas tahun 90an masih balita jadi belum tahu musik 90an haha. Anyway, musik Fiona ini bergenre alternative rock, jazz, dan pop. Menurutku musiknya bernuansa tenang agak mistis (in  good way). Aku baru dengerin albumnya yang When The Pawn… dan jujur musiknya bukan seleraku, sih.

Tapi yang bikin aku jatuh cinta sama Fiona adalah single-nya yang berjudul Across The Universe yang merupakan cover dari lagu The Beatles. Aku lebih suka versi Fiona Apple soalnya temponya lambat, lagunya jadi lebih syahdu diiringi dengan suara mbak Fiona yang ringan. Lagu yang cocok buat didengerin di dalam mobil pake earphone sambil menatap ke luar jendela bagaikan sedang jadi model video klip sedih :’))



===

Echosmith


I guess they’re like, really famous among teens dan anak-anak kekinian? Terutama lagunya yang berjudul Cool Kids, ya. Tapi aku tahu mereka justru karena lagu Come Together yang aku pertama kali denger sebagai background music sebuah acara travelling di TV. Hahahah

Band ini semua anggotanya satu keluarga, lho. Jadi mereka adalah Sierota bersaudara yang umurnya masih muda-muda belia di sekitaran umurku. Musik mereka ada pengaruh musik dance-rock tahun 80-an (kata wikipedia) dan inspirasi mereka adalah The Smith.

I seriously think none of their songs are bad. They’re all good. Tapi lagunya ga ada yang “ngena” di kalbuku banget sih #eaaa. Tapi beneran deh, nggak ada lagu mereka yang jelek. Lagu yang paling favorit buatku: Come Together, Nothing’s Wrong, dan Terminal.



===

The Neighborhood (THE NBHD)



Aku pertama denger lagu mereka dari suatu video fancam di Youtube. Di video itu lagu Wires-nya The Neighborhood jadi backsound-nya dan langsung aku cari. Menurutku lagunya gelap dan mistis juga. Vibe lagu Wires itu sejenis sama Skyfall-nya Adele.

Tapi setelah dengerin semua lagu mereka, ternyata favoritku cuma: Wires, Sweater Weather, dan A Little Death. Lagu-lagu lainnya nggak nempel di telinga, sih.



===

Snow Patrol


Dari SMP aku udah sering lihat nama band ini baik di majalah maupun di MTV (jaman aku SMP dulu masih ada MTV Indonesia :')) tapi nggak pernah tertarik buat dengerin lagunya, Cuma tahu namanya aja.

Sekitar bulan lalu aku dengerin album Soundtrack The Divergent dan ada lagu Snow Patrol, I Won’t Let You Go, dan aku suka. Akhirnya aku dengerin album mereka, A Hundred Million Suns, dan aku suka juga. Band asal Irlandia ini genre-nya post Britpop. Pantesan agak mirip Coldplay musiknya... Beberapa lagunya juga ngingetin aku sama Foo Fighters, kayak lagu Take Back The City.


Yak,itu aja. Terima kasih sudah membaca. Ya ampun, cuaca panas banget ya ini hari. I don’t have to workout because I'm already sweating all day -_- Semoga kalian pembaca tidak meleleh (?), tetap sehat, jangan lupa gembira! Ciao!

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...